Membuat Website eCommerce Mudah dengan Sitebeat


Dewasa ini penetrasi pengguna internet di berbagai belahan dunia termasuk juga di Indonesia terus meningkat jumlahnya. Peningkatan jumlah pengguna internet yang lumayan signifikan ini tentunya membuka berbagai macam peluang baru bagi para pelaku usaha. Para pengusaha yang dahulunya hanya memasarkan produk atau jasanya lewat sarana offline kini bisa mermbah ke dunia online misalnya saja dengan membuat website eCommerce dan yang sejenisnya.

Penggunaan website dalam usaha pemasaran online ini bisa dibilang memiliki sejumlah keunggulan antara lain lebih hemat biaya dan jangkauannya lebih luas dibanding menggunakan metode offline. Akan tetapi hal tersebut tentunya bisa dicapai jika web eCommerce yang kita buat tersebut memiliki kualitas yang bagus. Kualitas dari web ecommerce ini bisa kita lihat dari berbagai faktor misalnya saja desain yang menarik dan responsif, web bisa diakses dengan cepat, SEO friendly dan lain sebagainya. Nah jika web yang kita buat nantinya bisa memenuhi kriteria kriteria di atas tentunya peluang untuk berhasil akan lebih besar dibandingkan dengan web yang dibuat asal asalan saja.

Sebenarnya untuk membuat sebuah website eCommerce maupun website keren jenis lainnya dengan kualitas yang bagus tidaklah begitu sulit. Untuk membuat web web jenis ini bahkan kita tidak harus melakukan coding sendiri dari awal karena saat ini sudah cukup banyak platform yang menyediakan sarana pembuatan website ini dengan mudah. Dan salah satunya adalah sitebeat.

Melalui sitebeat ini kita bisa dengan mudah mendapatkan sebuah website yang memiliki sejumlah fitur menarik. Di antara fitur fitur yang ditawarkan oleh sitebeat ini misalnya adalah adanya keleluasaan dalam mendesain web yakni hanya dengan mengggeser dan melepas mouse saja (drag and drop), tersedianya ratusan template dengan desain menarik serta ramah dengan telepon seluler karena memang desainnya responsif, jumlah halaman website yang tidak dibatasi dan memiliki kecepatan tinggi saat diakses. Selain itu kita bisa menggunakan domain sendiri untuk web kita entah itu domain .com, .net, .id maupun domain lainnya.

Untuk soal harga sendiri bisa dibilang membuat sebuah website lewat sitebeat tergolong tidak terlalu mahal. Bahkan sitebat jiga menyediakan paket gratis dengan fitur yang terbatas. Adapun untuk pricelist atau daftar harga web di sitebeat ini adalah sebagai berikut :


Dengan berbagai fitur yang ditawarkan serta harga seperti yang tercantum di atas maka tidak ada salahnya jika kita mulai membuat webiste lewat sitebeat ini. Jika kita memang merasa kurang yakin maka kita pun bisa terlebih dahulu mencoba paket trial selama 15 hari yang disediakan oleh sitebeat. Untuk sarana pembayaran saat kita membuat website di sitebeat ini juga termasuk mudah kita bisa melakukan pembayaran baik melalui ATM, paypal, Visa, Mastercard, bahkan bagi yang belum memilikinya kita bisa membayar di alfamart.

0 Komentar

Iconpro | by Template blogger