Ingin Liburan Berdua Pasangan di Bengkulu? Kunjungi 3 Tempat Wisata Romantis ini

Barangkali banyak di antara Anda bertanya-tanya adakah tempat wisata yang romantis di Bengkulu? Tempat Anda bisa jalan-jalan berdua, candle light dinner romantis di tempat keren, menyusuri pantai nan indah, pasti menyenangkan. 

Dan realitanya, jika Anda sudah berada di lokasi romantis ini Anda akan merasa tak ada orang lain lagi selain Anda berdua. Nah, inilah 3 destinasi wisata romantis yang bisa menjadi referensi melewatkan waktu bersama pasangan di Bengkulu. 

1. Pulau Tikus

Pulau Tikus (Sumber: lensaonline.wordpress.com)

Bengkulu ternyata menyimpan pesona laut  yang memesona, Pulau Tikus adalah sebuah pulau kecil yang tak berpenghuni, tetapi sangat memukau. Lokasinya pun tak jauh dari pusat kota. Anda bisa memanfaatkan jasa travel agen yang banyak terdapat di tepian pantai Tapak Paderi dan Pantai Panjang. Dengan hanya membayar harga Rp150 ribu - Rp250 ribu per orang, Anda sudah bisa menikmati liburan romantis beserta pasangan.

Pantai di Pulau Tikus sangat jernih dan berkilau airnya, sehingga pengunjung bisa menyaksikan ikan berenang di antara terumbu karang mengelilingi pulau. Tak hanya berjalan-jalan menikmati kuliner seperti ikan bakar, lobster,cumi, dan kerang bakar, Anda juga bisa menikmati keindahan bawah laut Pulau Tikus. 

Cukup hanya dengan mengapung sedalam satu meter, Anda sudah bisa menemukan batu karang berwarna-warni serta dan ikan-ikan seperti nemo yang hilir mudik, seru bukan? Liburan berdua pun tidak akan membosankan, karena Anda berdua bisa snorkeling dan memancing bersama.

2. Pantai Panjang 

Pantai Panjang merupakan pantai cantik yang siap memanjakan mata pengunjung, dengan keindahan pantainya yang luar biasa. Pantai berpasir putih bersih serta air biru ini, lokasinya tak jauh dari pusat kota Bengkulu hanya membutuhkan waktu 10 menit dari pusat kota Bengkulu.

Anda bisa datang pada sore hari untuk bersantai sambil menikmati keindahan pantai cantik  ini, sambil mencicipi kelapa muda dan jagung bakar. Menjelang senja, saatnya bagi Anda berdua menunggu sunset yang romantis, disertai suara deburan ombak pantai dan angin semilir. 

2. Pantai Muara Ketahun

Pantai Muara Ketahun (Sumber: ariecsrc002.blogspot.com)

Pantai Muara Ketahun yang berlokasi di Jalan Raya Lintas Barat Sumatera, Kabupaten Bengkulu Utara ini, menjadi salah satu objek wisata pantai di Bengkulu yang wajib dikunjungi saat liburan bersama pasangan.  Jika Anda sedang mencari suasana tenang dan destinasi romantis, Anda bisa datang ke pantai ini menjelang sunset. Dijamin Anda akan mendapatkan pengalaman berkesan dan tak terlupakan. Pohon rindang, muara sungai, serta keindahan alam yang ada menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung

Nah, itulah 3 lokasi wisata alam yang romantis, cocok bagi Anda dan pasangan untuk sekadar traveling berdua. Bagi Anda yang berada jauh dari Bengkulu dan hendak berlibur di sini,  Anda bisa langsung cari tiket pesawat ke Bengkulu melalui website atau aplikasi Airy di Android atau iOS.

Di website dan aplikasi Airy,  Anda bisa mendapatkan beragam pilihan maskapai penerbangan seperti Transnusa ke seluruh destinasi kota besar di Indonesia. Tiket promo ini dapat Anda pesan dengan mudah dan cepat di website Airy atau aplikasinya. 

Metode pembayaran pun begitu mudah, Anda bisa langsung transfer melalui bank, kartu kredit, maupun di gerai Indomaret secara tunai. Jika Anda mengalami masalah dalam rencana perjalanan setelah memesan, tersedia layanan refund atau reschedule yang mudah. Anda juga tidak akan kecewa, karena  seluruh transaksi di Airy ini bebas dari segala bentuk penipuan.

0 Komentar

Iconpro | by Template blogger